Kabarjatimnews.id | PACITAN – Komando Rayon Militer (Koramil) 0801/07 Ngadirojo turut ambil bagian dalam Rapat Koordinasi Lintas Sektor yang digelar di Pendopo Kecamatan Ngadirojo, Kabupaten Pacitan, Selasa (6/5/2025). Kegiatan ini bertujuan mempererat sinergitas antarlembaga, terutama di lingkungan tiga pilar: TNI, Polri, dan Pemerintah.
Rapat yang dipimpin langsung oleh Camat Ngadirojo, Nanang Hardwijono, S.Sos., M.Si., ini dihadiri para pimpinan instansi dan KUPT se-Kecamatan Ngadirojo.
Dalam sambutannya, Camat Nanang menyampaikan apresiasi atas kehadiran seluruh undangan. Ia menekankan pentingnya forum ini sebagai wadah memperkuat kolaborasi lintas sektor dalam mendukung pembangunan dan pelayanan publik.
"Melalui koordinasi yang solid antarinstansi, diharapkan kesejahteraan masyarakat dapat terus ditingkatkan," ujarnya.
Sementara itu, Danramil 0801/07 Ngadirojo Kapten Cba Yuswanto menyampaikan bahwa keterpaduan gerak antara TNI, Polri, dan pemerintah daerah merupakan kunci dalam menyukseskan berbagai program strategis di wilayah.
“Sinergitas tiga pilar yang telah terjalin selama ini perlu terus dipertahankan dan ditingkatkan demi terciptanya stabilitas wilayah serta keberhasilan pembangunan di tingkat kecamatan,” ungkap Kapten Yuswanto.
Ia juga menambahkan, forum seperti ini menjadi momentum penting untuk memperkuat koordinasi serta mempererat hubungan kerja antarlembaga.
“Dengan adanya rapat lintas sektor ini, saya optimistis kualitas pelayanan kepada masyarakat akan semakin baik dan harmonisasi antarinstansi kian kokoh,” pungkasnya. (Red)

Posting Komentar
0Komentar